Thursday, September 8, 2016

Pulau Oar (Oar Island)

Akhir-akhir ini banyak paket trip murah yang menawarkan perjalanan ke Pulau Oar. Awalnya saya mengira pulau Oar itu sama dengan pulau Ora di Maluku. Bodoh sekali ya. hehehhe.. ternyata pulau Oar terletak di Ujung Kulon. Selama ini yang saya tau pulau yang ada di Ujung Kulon adalah Pulau Peucang dan Pulau Panaitan.
Perjalanan dimulai dari jumat malam dan sampai di Ujung Kulon sekitar pukul 2 pagi. Pulau Oar ini tak jauh dari pulau umang. Pulau Oar sendiri merupakan pulau yang tak berpenghuni. Namun, karena banyak yang mengunjungi tempat ini, di sini tersedia Toilet sederhana. Jangan berharap ada yang jualan di sini. Sangat berbeda dengan pulau Umang tetangganya yang merupakan resort.


Akhirnya saya kesampaian juga buat menjelajah ujung
kulon, sekalipun hanya ke Gunung Honje dan Pulau Oar.
Pulau Oar sendiri memiliki garis pantai yg cukup panjang. Pantainya sendiri bersih dan berpasir putih. Cocok untuk bersantai.
========================================================================

Recently many cheap packages trip that offer a trip to Oar Island. At first I thought Oar island and Ora island in Maluku it's the same place.. What A fool ya. hehehhe .. turns out Oar island is located in Ujung Kulon. So far as I know the islands in Ujung Kulon is only Peucang and Panaitan Island.
The journey begins on Friday night and arrived at Ujung Kulon around 2 am. Oar Island is not far from umang island. Oar is an uninhabited island. However, because of so many visitor in this place, provided a simple public toilets. Do not expect anyone selling here. Very different with its neighbour Umang island which is a resort..

I finally accomplished to explore Ujung Kulon, even it was only went to Mount Honje and Oar Island. Oar Island has a coastline that is long enough. The beach is clean and white sandy. Ideal for relaxing.

Tuesday, August 30, 2016

Pesona Pantai Kaluku (Enchantment of Kaluku Beach)


Menurut penduduk setempat, Kaluku berasal dari bahasa Kaili yang berarti pohon kelapa. Sesuai dengan arti namanya, pantai Kaluku dipenuhi dengan pohon Kelapa yang menjulang tinggi. Pantai Kaluku terletak di Kabupaten Donggala, sekitar 1,5 jam dari pusat Kota Palu. Pantai Kaluku memiliki garis pantai yang cukup lebar. Di saat siang, wilayah pasir pantainya akan terlihat luas karena adanya pasang surut yang menyebabkan perahu-perahu ditambatkan di kejauhan. Tidak banyak perahu nelayan yang tertambat. Terik matahari sedang menjadi-jadi saat saya mengunjungi pantai ini. Pantai ini memiliki air yang jernih meskipun tidak ada spot untuk snorkling seperti di Tanjung Karang.

Sekilas, Pantai Kaluku tak seindah pantai Tanjung Karang yang lokasinya tak jauh. Namun, pantai ini memiliki daya tarik tersendiri. Selain masih cukup sepi, pantai ini masih tergolong alami, tenang dan eksotik. Belum banyak tangan jahil di sini. Cocok untuk bersantai. Enaknya lagi, di sini tidak ada pungutan alias gratis masuk dan free parking.

Di sepanjang pantai Kaluku, sudah ada yang mendirikan gazebo-gazebo sederhana yang disewakan untuk sekadar beristirahat. Tak hanya itu, pantai ini memiliki cukup banyak spot untuk berfoto. Sepertinya sih buatan dari penduduk setempat. Mulai dari ayunan hingga kalimat-kalimat romantis yang bisa dimanfaatkan untuk pre wedding.

Semoga saja pantai Kaluku tetap bersih dan alami.

======================================================================

According to the locals, Kaluku taken from Kaili language means coconut tree. As to it's name, Kaluku beach filled with towering coconut trees. Kaluku beach located in Donggala, about 1.5 hours from the center of Palu city. Kaluku beach has a quite wide coastline. At midday, the sand beach area will look spacious because of tides, causing the boats are moored in the distance. Not many fishing boats are moored. The sunshine was rampant when I visited this beach. This beach has a crystal clear water even though there was no spot for snorkeling like in Tanjung Karang.

Glance, Kaluku beach looks not as beautiful tanjung karang beach which located not quite far away. However this beach has its own charm. Besides quite deserted, this beach is also still natural, calm and exotic. Not many ignorant hands here. Ideal for relaxing. Ease back, in here there is no fee, free entrance and free parking.

Along the coast of kaluku beach, there are simple gazebos rented for simply rest. Not only that, this beach has pretty much spot to take pictures. It seems artificial heck of locals. you can find here swing even romantic words that can be utilized for pre wedding shoot.

hopefully Kaluku beach keep remain clean and natural